System Recovery Mode atau Mode Pemulihan System dalam Bahasa Indoneisa berisi beragam tool pemulihan System dan juga fitur untuk menginstal firmware kedalam perangkat android.
Sebenarnya dari awal semua perangkat Android sudah dilengkapi dengan recovery bawaan atau yang biasa disebut dengan Stock Recovery.
Namun masalahnya, Recovery Bawaan Lenovo ini memiliki fungsi utama yang sangat terbatas, yaitu untuk menghapus data pengguna dan juga untuk memberikan update System secara manual dengan paket pembaruan terverifikasi.
Untungnya, Stock Recovery yang ada di perangkat android Lenovo dapat diganti dengan Custom Recovery yang punya fitur lebih lengkap seperti : Instal Firmware (ROM), Instal Aplikasi, Backup dan Restore System, Reset System dll. Custom Recovery yang banyak digunakan saat ini ada 2 yakni Clock Work Mod (CWM) dan Tim Win Recovery Project (TWRP).
Pada postingan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara memasang Custom Recovery TWRP pada ponsel android Lenovo A1000. Sedangkan untuk Cara Root Lenovo A1000 dapat dibaca DISINI.
Cara Instal TWRP Lenovo A1000 Dengan PC
Pertama Download TWRP untuk Lenovo A1000 dan SetUp ADB and Fastboot tool. Jika sudah download Driver USB Lenovo lalu instal seperti biasa. Bila Windows meminta Restart, langsung resatart saja.Setelah itu aktfikan USB Debuging dan OEM Unlock diperangkat Lenovo anda dengan cara buka menu Setting About Phone Version Information lalu tap 6 kali berturut-turut pada Build Number.
Kembali kemenu setting, scroll kebawah dan nantinya akan muncul sub menu baru yakni Developer Mode. Buka sub menu tersebut lalu cari USB Debuging dan OEM Unlock. Kalau OEM Unlock tidak ada, USB Debuging sudah cukup.
Ekstrak ADB dan Fastbook bila masih dalam format Zip. Setelah itu letakkan file image TWRP yang sudah didowload tadi didalam folder ADB dan Fastboot. Jangan lupa untuk mengganti nama image TWRP tadi menjadi "twrp.img".
Note : Ganti nama file TWRP untuk mempermudah pengetikan saja dan tidak berpengaruh terhadap apapun…!
Masih didalam folder ADB dan Fastboot, buka CMD dengan cara menekan dan taham tombol "Shift + Klik Kanan " lalu pilih opsi " Open Command Window Here ".
Hubungkan perangkat Lenovo A1000 dengan PC menggunakan kabel data.
Lalu ketikkan perintah berikut pada CMD lalu ENTER :
Bila perangkat sudah terhubung dengan sempurna dan driver sudah terinstall, dilayar CMD akan tampil 8 kode hape anda yang terdiri dari kombinasi angka dan huruf.
Selanjutnya, Reboot hape Lenovo anda dan masuk ke Bootloader dengan mengetikkan perintah berikut lalu ENTER :
Untuk menginstal file image TWRP tadi ketikkan perintah berikut lalu ENTER :
Tunggu beberapa saat jalannya pemasangan TWRP tuntas sampai dilayar CMD tampil pesan “ Finished. Total time 0.00xx “, setelah itu Restart perangkat dengan perintah :
Untuk menguji kebershasilan instalasi, matikan kembali hape anda Lenovo A1000 anda lalu masuk ke TWRP dengan cara menekan tombol “ Power + Volume Up “ secara bersamaan.
Selesai..
Cara Install TWRP Lenovo A1000 Tanpa PC
Panduan ini hanya bisa dilakukan bila perangkat Lenovo A1000 telah di Root. Panduanya dapat anda baca DISINI...!
Download dan install terlebih dahulu aplikasi flashify ;
Bila sudah download juga file TWRP dan simpan di memory internal, taruh saja di bagian luar agar mudah ditemukan ;
Buka aplikasi flashify, jika hp lenovo A1000 sudah dalam keadaan root
akan muncul pemberitahuan dari supersu, silahkan klik grant aja
permision-nya ;
Setelah aplikasi flashify terbuka, tap atau pilih menu Recovery Image → Chose a file
Lalu cari file TWRP yang sudah didownload dengan format img. Bila sudah
tap file yang dimaksud. Sesaat kemudian akan tampil pesan “ Flash Recovery ..? “ Tap tombol Yup untuk melanjutkan.
Tunggu proses flashing berlangsung, dan apabila telah selesai Lenovo A1000 akan restart .
Demikian tutorial tentang cara Install TWRP di Lenovo A1000
BACA JUGA :
2. Cara Instal Window 8
Comments
Post a Comment
Berkomentarlah dengan bahasa yang sopan.